Minggu, 15 Desember 2013

Danau Ranau

Danau Ranau terletak di perbatasan Kab. Lampung Barat, Lampung dengan  Kab. Ogan Komering Ulu Selatan, Sumatera Selatan. danau ini merupakan danau vulkanik yang berasal dari letusan gunung berapi.
Perlu perjuangan untuk mencapai Danau Ranau, selain tidak ada kendaraan umum, lokasinya cukup jauh dari kota Palembang. Rute dari Palembang-Baturaja-Danau Ranau memerlukan waktu sekitar 7-8 jam. Kondisi jalan Palembang-Baturaja masih belum mulus, apalagi kalau musim hujan. Sedangkan kondisi jalan Baturaja-Danau Ranau lebih bagus, walaupun ada sebagian ruas yang sempit dan berkelok-kelok.
Kalau berniat untuk menginap di Danau Ranau terdapat Wisma Pusri yang bisa di sewa untuk umum.
Tidak jauh dari danau, terdapat air terjun yang dikenal sebagai Air Terjun Subik Tuha. 
Danau Ranau dengan latar belakang G. Seminung

Hamparan sawah menghijau di sekitar danau


Tidak ada komentar:

Posting Komentar